lifestyle
Anggap Calon Istri Bukan Perempuan Baik-Baik, Inara Rusli Tak Izinkan Virgoun Poligami
Virgoun pernah meminta izin untuk melakukan poligami atau menikah lagi, tetapi permintaan tersebut ditolak Inara Rusli.
Rumah tangga Virgoun dan Inara Rusli sedang menghadapi proses cerai di Pengadilan Agama Jakarta Barat. Inara mengungkapkan bahwa suaminya pernah meminta izin untuk melakukan poligami atau menikah lagi, tetapi permintaan tersebut ditolak.
“Lagi lebaran, kita baru baikan nih, terus malamnya, kita tidur. Menjelang hari kedua lebaran, eh bukannya deep talk, tiba-tiba dia malah ngebahas poligami perempuan itu,” kata Inara Rusli dikutip dari kanal YouTube Curhat Bang Denny Sumargo, Senin (5/6).
Perempuan yang dimaksud di sini adalah Tenri Anisa, selingkuhan Virgoun yang sebelumnya tidak menerima tuduhan sebagai orang ketiga.
“Aku tanya, 'sama siapa? Dengan perempuan itu?' langsung kayak meledak,," ujar mantan anggota girlband Bexxa itu.
"Coba bayangin, dia udah tanda tangan surat pernyataan, yang mana dia berjanji nggak akan ngulangi (selingkuh) lagi, kok tiba-tiba bahas poligami?" lanjutnya.
Sebenarnya, Inara Rusli telah memberikan izin kepada Virgoun untuk melakukan poligami, tetapi bukan dengan Tenri Anisa. Inara tidak ingin dipoligami dengan Tenri, yang ia sebut sebagai bukan perempuan baik-baik.
"Aku bilang, 'Kamu boleh poligami, tapi aku yang cariin.' Bukan sama perempuan itu, karena dia juga punya pacar, cewek itu," kata ibu dari tiga anak ini.
"Aku nggak mau lah satu keluarga dengan orang model kayak begitu, yang ada banderol harganya," ," tambahnya.
Inara Rusli menjelaskan kepada Denny Sumargo bahwa hubungan antara Virgoun dan Tenri Anisa melibatkan uang.
“Awalnya, itu hanya beli sate, lama-lama beli kambingnya,” ungkap Inara, menggunakan analogi untuk menjelaskan hubungan mantan suaminya dan selingkuhannya.