health

Dear Ibu Menyusui, Ini 8 Makanan yang Bikin Si Kecil Cerdas

Kualitas ASI memengaruhi kecerdasan otak, karenanya ibu menyusui harus memerhatikan asupan makanannya.


Editor: Cahyaningrum
Senin, 1 Mei 2023 | 09:31 WIB
Ilustrasi ibu menyusui. (Foto: Pexels/Tamilles Esposito)
Ilustrasi ibu menyusui. (Foto: Pexels/Tamilles Esposito)

Semua Parents pasti ingin memiliki anak yang cerdas. Keinginan tersebut bisa dilakukan melalui pola makan yang dibiasakan Moms sejak hamil, menyusui, ketika anak mendapat MPASI dan berbagai stimulasi yang mendukung perkembangan otaknya

Jadi, bila Moms saat ini masih menyusui si kecil, berarti yang harus diperhatikan adalah pilihan jenis makanannya agar ASI yang dihasilkan berkuatlitas.

Penelitian yang diterbitkan di Frontier tahun 2022 menemukan bahwa kualitas ASI memengaruhi kecerdasan anak.

Lantas, makanan apa saja yang perlu ibu menyusui perbanyak untuk mendukung tumbuh kembang sekaligus kecerdasan otaknya?

1. Kaya Omega-3
DHA merupakan asam lemak omega-3 rantai panjang yang diperlukan untuk menjaga kesehatan sistem tubuh, termasuk otak dan sistem saraf. 

ibu menyusui yang mengonsumi Omega 3 sangat bermanfaat untuk meningkatkan kecerdasan dan menurunkan risiko anak terlambat berkembang.

2. Yogurt
Yogurt mengandung berbagai nutrisi yang penting bagi kesehatan ibu bayi sejak dalam kandungan hingga dilahirkan.

Salah satu nutrisi yang terkandung dalam yogurt adalah zinc yang penting untuk perkembangan otak anak.

Ada pula vitamin B kompleks dalam yogurt yang sangat penting untuk perkembangan otak dan sistem saraf.

Selain itu terdapat pula nutrisi lain yang terkandung dalam yogurt, antara lain:

  • Kalsium: untuk pertumbuhan tulang, otot dan membuat Moms merasa kenyang selama menyusui.
  • Vitamin D: untuk kesehatan tulang anak.
  • Sumber probiotik: menjaga kesehatan sistem pencernaan Moms dan si kecil.
  • Asam folat: membantu menjaga kesehatan dan daya tahan ibu dan anak, membantu pembentukan sel-sela dan sistem organ anak, seperti otak, sumsum tulang belakang, dan lain sebagainya.

3. Biji-bijian
Biji-bijian kaya akan protein dan mineral penting seperti zat besi, seng, kalsium, serta lemak sehat.

Biji-bijian sangat penting untuk meningkatkan konsentrasi anak. Selain itu, kandungan asam folat pada biji-bijian juga baik untuk perkembangan otak.

4. Kacang-kacangan dan Polong-polongan
Kacang-kacangan, seperti kacang merah, kedelai, buncis, dan kacang tanah kaya akan zat besi, antioksidan, dan folat yang membantu membuat Buah Hati lebih pintar.

Kacang-kacangan juga merupakan sumber protein yang sangat bermanfaat bagi perkembangan otak si Buah Hati.

Penelitian yang diterbitkan di ScienceDirect pada 2020 menunjukkan bahwa diet rendah protein selama periode kehamilan dapat menyebabkan penurunan memori jangka pendek pada anak.

5. Alpukat
Alpukat sangat bermanfaat untuk kesehatan otak, karena kaya lemak tak jenuh yang berfungsi meningkatkan aliran darah ke otak.

Alpukat juga mengandung banyak fitonutrien yang memiliki berbagai manfaat kesehatan untuk ibu dan bayi.

6. Bayam
Bayam merupakan sumber antioksidan yang baik untuk ibu dan bayi. Pun menjaga sel-sel otak anak tetap sehat.

Selain itu, bayam juga mengandung asam folat yang dapat mencegah demensia.

7. Brokoli
Brokoli adalah sumber makan yang sangat baik untuk perkembangan otak Buah Hati.

Brokoli kaya akan vitamin B, seperti folat, riboflavin, dan vitamin B6 yang membantu perkembangan sel saraf.

8. Buah Berry
Buah-buahan seperti blueberry, blackberry, stroberi, dan raspberry mengandung sumber vitamin C.

Kandungan dalam buah berry tidak hanya meningkatkan sistem kekebalan tubuh bagi ibu dan anak, tetapi juga sangat baik untuk meningkatkan pembelajaran dan memori pada anak.

Selain itu, vitamin C juga dapat mencegah stres oksidatif pada otak.

Itulah 8 makanan yang sangat baik untuk ibu menyusui demi menjaga kesehatan ibu dan anak plus mendukung kecerdasan otaknya.

Tag ibu menyusui kecerdasan otak makanan

Terkini