health

DASH, Diet Terbaik Tingkatkan Peforma Jantung

Ada 10 jenis program diet populer yang biasa dijalani.


Editor: Cahyaningrum
Sabtu, 6 Mei 2023 | 09:40 WIB
Ilustrasi diet [pixabay]
Ilustrasi diet [pixabay]

Menjaga kesehatan jantung sangat penting. Untuk itu dibutuhkan menjaga asupan makanan sehari-hari. Apalagi saat sedang hamil.  

demi menjaga kesehatan jantung banyak program diet yang ditawarkan.

American Heart Association baru-baru ini melakukan evaluasi terhadpa seidkitnya 10 jenis diet paling populer dengan pola makan yang dianggap mampu mejaga dan meningkatkan kesehatan jantung.

dari 10 diet tersebut sangat diperhatikan asupan makanan penting semisal macma-macam buah dan sayuran,biji-bijian utuh, sumber protein, makanan olahan, kadar gula dan garam,

Dari kesepuluh jenis diet yang paling populer satu-satunya diet yang dianggap paling sempurna dan memenuhi standar untuk kesehatan jantung  yakni diet atau pola makan pola makan DASH.

DASH merupakan kepanjangan dietary Approaches to Stop Hypertension atau dalam bahasa Indonesia bisa diartikan pendekatan diet untuk mengatasi hipertensi.

Hasil survey menyebutkan diet DASH rendah garam, tambahan gula, minyak tropis, alkohol, dan makanan olahan serta tinggi sayuran non-tepung, buah-buahan, biji-bijian dan kacang-kacangan.

Berikut jenis makan dan syuran yang baik dalam menjalani det untuk meningkatkan kesehatan jantung:

1. Buah-buahan dan sayur-sayuran

2. Biji-bijian utuh

3. Ikan

4. Unggas

5. Kacang polong

6. Kacang-kacangan dan biji-bijian

7. Minyak sayur

8. Susu bebas lemak atau rendah lemak

Untuk mendapatkan hasil diet yang sempurna dan sehat sebaiknya hindari makan di bawha ini:

1. Daging berlemak seperti bacon dan sosis

2. Minuman manis dan manis

3. Susu penuh lemak

4. Sodium

5. Permen

Berikut adalah 10 jenis diet bagi kesehatan jantung diurutkan dari nilai tertinggi:

1. DASH

2. Pescatarian

3. Mediterania

4. Vegetarian

5. Vegan

6. diet rendah lemak

7. diet sangat rendah lemak

8. diet rendah karbohidrat

9. Paleolitik

10. diet sangat rendah karbohidrat

Tag diet diet keto diet ekstrim diet mediterania diet tidak makan nasi jam diet

Terkini