lifestyle
Wulan Guritno Bugar di Usia 41 Tahun, Ini 5 Olahraga yang Cocok untuk Wanita
Wulan Guritno masih terlihat bugar di usia yang tak lagi muda.
Di usia yang tak muda lagi, yakni 41 tahun, artis Wulan Guritno masih terlihat cantik dan bugar. Salah satu tipsnya, ibu tiga anak tersebut ternyata rutin melakukan olahraga.
Apa yang dilakukan Wulan Guritno sudah tepat. Ya, olahraga bisa melatih kekuatan bagian tubuh yang perannya begitu penting dalam menjaga kesehaan jasmaninya.
Ada beberapa latihan khusus yang bisa membuat tubuh perempuan jadi lebih kencang. Ini tentu jadi impian semua wanita karena bagian tubuh yang kendur tak enak dipandang, terlebih buat suami.
Apa saja sih olahraga yang cocok untuk perempuan dalam membentuk tubuh? Dilansir dari Hellosehat, simak ulasannya berikut ini.
1. Yoga
Yoga merupakan salah satu olahraga yang mengombinasikan keseimbangan tubuh, teknik bernapas, dan meditasi. olahraga ini membantu mengurangi nyeri punggung dan leher pada perempuan hingga menurunkan risiko obesitas.
Yoga membantu mengendalikan stres, kecemasan, depresi, dan gangguan suasana hati lainnya, demikian hasil riset dalam jurnal International Journal of Yoga.
2. Kardio interval
Kardio interval adalah salah satu olahraga untuk perempuan yang dilakukan dengan intensitas tinggi dalam satu set. Intensitasnya akan meningkat setiap Anda memulai set baru.
Misalnya, pemula umumnya berjalan cepat atau jogging selama satu menit, lalu melanjutkan set kedua selama dua menit.
Tentukan jenis olahraga kardio yang Anda ingin lakukan, seperti lompat tali, berlari, atau bersepeda.
3. Senam Kegel
Senam Kegel adalah salah satu olahraga yang baik untuk memperkuat organ vital wanita seperti rahim. Latihan ini tepat dilakukan setelah menjalani persalinan.
olahraga ini juga membantu mengatasi masalah buang air kecil yang tak disadari saat bersin atau bahkan mengompol saat tidur.
4. Squat
Untuk memperkuat otot tubuh bagian bawah, bisa dilakukan dengan olahraga squat. olahraga ini bisa membantu mengencangkan otot paha dan bokong perempuan.
5. Side plank
Side plank merupakan salah satu variasi plank yang cocok untuk melatih otot perut perempuan yang menopang tulang belakang, otot pinggul, dan otot perut bagian samping.