lifestyle

Lama Tak Kelihatan, Begini Kisah Fahmi Bo Usai Kena Serangan Stroke

Fahmi Bo mengaku kehidupannya sangat berbeda dibandingkan saat masih bermain sinetron.


Editor: Yani
Selasa, 7 Maret 2023 | 21:53 WIB
Fahmi Bo. (Akun IG fahmi.b0)
Fahmi Bo. (Akun IG fahmi.b0)

Nasib pemeran sinetron Tukang Ojek Pengkolan (TOP) Fahmi Bo kini berbalik 180 derajat usai terkena serangan stroke pada 2018 silam. Kini ia menggantungkan nasibnya dengan berjualan pecel ayam.

Hal tersebut diungkapkannya kepada awak media di kawasan Jakarta Selatan.

"Kalau gua sih sudah ngerasain dari titik rendah naik lagi, gitu kan udah sering ngerasain. Jadi ya udahlah, memang percaya roda berputar aja," katanya.

Sebelumnya, Fahmi sempat merasakan kehidupan ‘di bawah’ sebelum akhirnya menjalani stripping. Meski begitu, Fahmi mengaku kehidupannya sangat berbeda dibandingkan saat masih bermain sinetron.

"Beda banget lah jelas. Kalau syuting kan lebih terikat waktu, lebih fokus waktu. Ya sekarang ada nyantainya, karena kondisi lagi kurang sehat juga, syuting jadi nggak berani," katanya.

Hingga kini, Fahmi masih khawatir jika kembali ke dunia akting. Hal tersebut karena kondisi kesehatannya yang bisa saja turun karena terlalu lelah.

"Ya kondisi kaki. Syuting kan nggak perlu duduk doang, jalan lama, takutnya itu ngecewain orang," lanjutnya.

Lantaran itu, Fahmi yang pernah bermain dalam serial sinetron Lupus Milenial ini memilih berjualan pecel, karena lebih sesuai dengan kondisinya saat ini.

"Ya lebih pengin ke situ dulu, selama belum sehat, belum ada syuting lagi," tutup Fahmi Bo.

Untuk diketahui, stroke merupakan penyakit yang ditandai dengan kelemahan atau kelumpuhan sebagian tubuh disebabkan karena adanya gangguan pembuluh darah di otak, baik penyumbatan maupun perdarahan.

Bahkan, tidak jarang ditemukan keluhan tangan dan kaki bengkak pada kasus stroke

Dikutip dari Sehatq, ada beberapa hal yang memicu kondisi tersebut, yakni tidur yang terlalu lama, sehingga menyebabkan pergerakan yang minim, selain itu juga karena DVT atau trombosis vena dalam yaitu adanya gumpalan darah pada pembuluh darah vena.

Kemudian gangguan katup pada pembuluh darah vena yang mengganggu aliran darah, selulitis, kelainan penyakit jantung, dan gangguan fungsi ginjal.

Selain rutin kontrol ke dokter spesialis saraf, sebenarnya kondisi tersebut bisa dikurangi. Berikut beberapa hal yang bisa dilakukan untuk mengurangi bengkak pada kaki.

  • Tetap aktif melakukan gerakan secara perlahan
     
  • Posisikan kaki dan tangan yang bengkak lebih tinggi dengan meletakkan bantal di bawahnya
     
  • Kompres hangat pada area kaki atau tangan yang bengkak.
Tag fahmi bo stroke

Terkini