health

Punya Persoalan dengan Bau Mulut, Bisa Praktikan Tips dari Dokter Saddam

Bau mulut kerap menjadi persoalan hingga membuat tidak percaya diri bahkan minder. Namun solusi dari Dokter Saddam Ismail ini sebaiknya bisa dilakukan untuk menghilangkan sumber ketidakpercayaan diri Anda.


Editor: Yani
Senin, 19 Desember 2022 | 04:46 WIB
Ilustrasi bau mulut.
Ilustrasi bau mulut.

Masalah kepercayaan diri seseorang tentunya tak hanya terlihat dari penampilan luar saja. Namun juga bagian lainnya harus juga diperhatikan. Salah satunya terkait kebersihan mulut.

Persoalan kebersihan mulut tentunya bisa berefek banyak, apalagi jika kita kerap berbincang dengan orang lain. Tentunya akan kurang percaya diri, jika ternyata ada bau mulut yang keluar dari kita. Walau bukan masalah besar, tentunya hal ini membuat seseorang menjadi minder dan tentunya membuat lawan bicara menjadi tidak nyaman.

Untuk menanggulangi masalah bau mulut, Healthy Vlogger Dokter Saddam Ismail menyampaikan ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi persoalan bau mulut. Berikut beberapa cara yang dianjurkannya.

Rutinitas ini minimal dilakukan dua kali dalam sehari, yakni pada pagi dan malam hari. Hal ini dilakukan agar menurunkan risiko gigi berlubang.

"Kalau gigi bersih, mulut jadi tidak bau karena tidak ada sisa makanan," katanya.

Selain itu, bakteri di dalam mulut juga lebih aktif di malam hari. Oleh sebab itu, gunakan Sikat gigi berflorida untuk membantu menghindari gigi dari kerusakan. Namun perlu diperhatikan teknik menyikat gigi yang benara, karena kalau terlalu kuat bisa melukai gusi. Selain itu, Sikat gigi wajib diganti tiga bulan atau sebulan sekali.

  • Minum air putih

Kurang minum air putih atau mulut kering bisa menjadi penyebab bau mulut. Kondisi tersebut terjadi karena bakteri bisa berkembang biak di kondisi yang kering apalagi kalau air liurnya sedikit. 

Karena itu, wajib untuk minum agar membuat mulut kembali lembap dan merangsang produksi air liur untuk membantu menghilangkan bau mulut.

  • Membersihkan lidah

Adanya plak dan selaput pada lidah bisa menjadi penyebab bau mulut yang bisa jadi sarang bakteri sehingga menjadikan bau mulut.

"Membersihkan lidah ini bisa dijadikan rutinitas ataupun kebiasaan sehari-hari," ujarnya.

Setiap Sikat gigi, rata-rata bagian atasnya itu bisa digunakan untuk membersikan Lidah. Jika tidak, bisa menggunakan alat pembersih lidah khusus untuk membersikan Lidah.

Cara membersihkan lidah pun sederahan, tinggal gosokan pembersih lidah dari pangkal sampai ujung,

"Tetapi gosoknya jangan terlalu keras. Pelan-pelan dan setelah itu baru kumur-kumur hingga bersih."

  • Berkumur dengan obat kumur

Dokter Saddam menekankan, mesti sudah berkumur tetap harus Sikat gigi.

"Memakai obat kumur bukan berarti tidak Sikat gigi, tetapi harus Sikat gigi," ujarnya.

Dia pun menyarankan, penggunaan obat kumur sebaiknya dilakukan setelah Sikat gigi untuk membuang sisa-sisa dari makanan, dan juga untuk menghindari terjadinya plak. Kemudian pilih obat kumur dari bahan yang mengandung alkohol, karena bisa membuat mulut jadi kering.

  • Permen Karet

Jika tidak sempat menyikat gigi karena diburu waktu untuk bepergian, maka salah satu alternatifnya adalah mengunyah permen karet untuk mengatasi bau mulut. Permen karet ini bisa merangsang air liur menjadi banyak sehingga membantu membersihkan sisa-sisa makanan dalam mulut.

"Tetapi jangan jadikan permen karet sebagai pengganti dari Sikat gigi, ini digunakan pada keadaan darurat saja," katanya.

Selain itu, pilih permen karet yang tidak manis untuk menjaga gigi dan mulut.

Untuk menghindari bau mulut harus menghindari makan makanan penyebab bau mulut. Seperti bawang putih, pete, jengkol, atau makanan penyebab bau mulut yang lain harus dikurangi.

  • Flossing Gigi

Aktivitas ini adalah membersihkan gigi menggunakan benang yang khusus untuk gigi. Biasanya dilakukan untuk membersihkan sela-sela gigi yang tak terjangkau Sikat gigi.

"Karena kalau ada sisa makanan di sela-sela gigi, bisa menjadi penyebab bau mulut. Kemudian juga nanti gigi bisa rusak,karena ada sisa makanan yang tertinggal di sela gigi."

Dalam membersihkan sela-sela gigi dengan benang gigi, Dokter Saddam mengatakan, jangan menariknya terlalu keras.

"Ikuti cara yang benar, karena bisa mengakibatkan gusi berdarah."

  • Soda Kue

Soda kue juga bisa digunakan untuk mengatasi bau mulut. Jadi bisa membantu membunuh bakteri penyebab bau mulut.

Caranya mudah sekali, cukup ambil soda kue sekira dua sendok teh, masukkan ke satu gelas air hangat kemudian aduk hingga rata. Kumur-kumur sekitar 30 menit lalu bilas dengan air putih bersih. Lakukan rutin, ini bisa menghilangkan bau mulut.

  • Berhenti Merokok

bau mulut orang yang merokok ataupun perokok aktif, bau mulutnya sangat kuat dan pekat. Merokok bisa menyebabkan masalah mulut jadi kering, gigi jadi kuning, serta ada masalah di gusi. Itu bisa menyebabkan masalah di mulut, kesehatan mulut, dan juga penyebab bau mulut.

"Jadi berhentilah merokok karena merokok tidak bermanfaat."

Tag bau mulut kesehatan mulut sikat gigi

Terkini