parenting
Bagaimana Cara Aman dan Nyaman Liburan untuk Ibu Hamil?
Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan dan dipertimbangkan sebelum memutuskan akan liburan ke mana.
Liburan merupakan salah satu cara melepaskan penat, kejenuhan setelah bekerja terus menerus.
Namun bagi ibu hamil, Liburan menjadi hiburan tersendiri apalagi kondisinya yang tengah berbadan dua sangat rentan terkena stres.
Untuk menjaga kehamilan tetap sehat dan memastikan perkembangan janin, ibu hamil memang sebaiknya tidak mengalami stres.
Oleh karena itu, ada beberapa tips jika Moms yang hamil ingin berlibur.
Pilih Tujuan Wisata yang Terjangkau
Sebelum berlibur, ada baiknya Moms tentukan dulu tujuan wisatanya.
Pastikan untuk menghindari bepergian ke tempat yang membutuhkan waktu terlalu lama.
Jika perjalanan dengan penerbangan, sebaiknya hanya membutuhkan waktu dua hingga tiga jam.
Hal ini untuk mencegah terjadinya masalah terkait kehamilan terjadi saat dalam perjalanan.
Moms juga harus memastikan jika tempat yang dituju aman bagi ibu hamil dan jangkauan rumah sakit tidak terlalu jauh. Hal ini penting untuk diperhatikan untuk berjaga-jaga bila sewaktu-waktu sesuatu yang tidak diinginkan terjadi.
Selain itu, lakukan pemeriksaan kandungan terlebih dahulu dan berdiskusi dengan dokter terkait keamanan selama Liburan.
Buat Perencanaan yang Tepat
Jika perjalanan dianggap aman oleh dokter, selanjutnya Moms bisa membuat rencana yang baik dengan memanfaatkan waktu sebaik mungkin agar Liburan berjalan dengan lancar.
Buat daftar semua barang yang dibutuhkan dan diinginkan agar tetap aman.
Pastikan semua daftar yang telah ditulis sudah disiapkan dengan baik sehari sebelum perjalanan dilakukan.
Jangan lupa untuk membawa salinan catatan kehamilan untuk berjaga-jaga jika Moms tidak sehat saat bepergian.
Bawa Barang yang Tepat untuk Istirahat
Selama Liburan nanti, Moms juga harus membawa barang-barang yang penting untuk kenyamanan Anda.
Seperti membawa sepatu olahraga jika akan berjalan ke tempat-tempat wisata.
Hal ini untuk menghindari kaki lecet dan bengkak.
Pertimbangkan cuaca di tempat tujuan Liburan.
Jika cuaca panas, Moms jangan membawa baju yang tebal.
Sebaliknya jika cuaca dingin, bawalah beberapa pakaian tebal agar tetap hangat meski cuaca dingin.
Nikmati Liburan
Disaat hamil, Moms sebaiknya menghindari aktifitas yang terlalu aktif dan menguras tenaga seperti bertualang, keliling belanja, dan lain-lain.
Moms bisa lebih banyak beristirahat dan rileks menikmati Liburan, sehingga Moms dapat menghilangkan stress dan bahagia menikmati Liburan.