lifestyle

Resep Seafood Saus Padang ala Titi Kamal dan Christian Sugiono, Enaknya Bikin Nagih!

Penggemar pedas bisa cobain nih resep Seafood Saus Padang ala Titi Kamal dan Christian Sugiono yang mengunggah selera ini.


Editor: Cahyaningrum
Minggu, 21 Mei 2023 | 08:00 WIB
Titi Kamal dan Christian Sugiono menunjukkan hasil masakannya Seafood Saus Padang. (Foto: YouTube/Titi & Tian)
Titi Kamal dan Christian Sugiono menunjukkan hasil masakannya Seafood Saus Padang. (Foto: YouTube/Titi & Tian)

Penggemar pedas, yuk cobain resep Seafood Saus Padang ala Titi Kamal dan Christian Sugiono yang menggugah selera ini. Rasanya nikmat dan pedasnya yang nampol bikin ketagihan.  

Ya, kali ini pasangan selebriti yang memiliki YouTube Channel Titi & Tian membagikan resep Seafood Saus Padang yang belum pernah dibuatnya.

"Kita mau masak seafood, sesuatu yang nggak pernah kita masak juga, gue juga nggak pernah masak. Pernah deng gue masak udang, masak kerang, cuman cumi belum pernah," ucap Christian Sugiono membuka vlog memasaknya bersama sang istri Titi Kamal.

Hal tersebut dibenarkan oleh Titi Kamal. Ia mengatakan selama ini Seafood Saus Padang disantapnya di restoran. Itulah yang menjadi alasan mengapa ia bersama Christian Sugiono menjajal untuk membuat sendiri Seafood Saus Padang.

Lantas, apa saja bahan-bahan yang dibutuhkan untuk membuat Seafood Saus Padang? Berikut resep Seafood Saus Padang yang dibagikan melalui YouTube Channel Titi & Tian:

resep Seafood Saus Padang  

Bahan:
2 kg udang galah, belah, kasih perasan lemon, 15 – 20 menit 
2 kg kerang dibersihkan, rebus
2 kg cumi  
10 butir jagung potong-potong, rebus

Bahan marinasi cumi : 
6 sdt baking soda    
6 sdm cuka    
6 sdt garam

Bahan Bumbu Halus :
60 suing bawang putih
60 suing bawang merah
20 buah cabai besar dan 28 rawit merah
Minyak secukupnya

Bahan lainnya :
18 batang daun bawang
18 jempol jahe
36 sdm saus tiram
36 sdm saus tomat
36 sdm saus sambal
12 sdm kecap asin
6 sdm seasoning sauce
4.5 liter air
18 lembar daun salam
24 lembar daun jeruk
8 buah bawang Bombay, iris
9 sdm margarin
8 sdm gula pasir
3 sdm kaldu bubuk
12 sdm maizena, larutkan dalam air

Cara Membuat:

  1. Marinasi cumi dengan baking soda dan lemon selama 10 menit, setelah itu tumis 30 detik, sisihkan.
  2. Marinasi udang dengan lemon, setelah itu tumis sebentar, sisihkan.
  3. Panaskan minyak, masukkan sambal merah, irisan jahe, batang daun bawang, bombay, aduk rata hingga wangi.
  4. Tambahkan jeruk dan daun salam, tuang air secukupnya aduk rata.
  5. Masukkan saus tiram sesuai selera, kecap asin, seasoning oil, aduk rata. Tambahkan saus sambal, saus tomat, aduk rata. Masukkan semangkuk larutan tepung maizena, aduk hingga agak mengental.
  6. Masukkan kerang, kerang dara, cumi dan jagung, aduk rata. Bila terlalu kental, bisa tambahkan air secukupnya, aduk rata.
  7. Masukkan daun bawang, aduk rata. Icip rasanya, bila sudah pas, matikan kompor, angkat, sajikan.

"Hmmm, akhirnya jadi. Senang banget kita. Tadi kita belum sempat ngomongin pas sudah jadinya karena terlalu excited," jelas Titi Kamal bersemangat sambil menghirup aroma semerbak Seafood Saus Padang yang siap disantap.

Saat Titi dan Tian menyantap Seafood Saus Padang yang dibuatnya itu tampak lahap menyantapnya.

"Hmm nggak kalah seperti yang di restoran-restoran, enak banget. Enak ya yang," ucap Titi menatap Tian.

Bagaimana Moms, tertarik membuat Seafood Saus Padang bersama Dads?

Tag titi kamal christian sugiono resep seafood saus padang

Terkini