parenting
Moms n Dads, Awasi Tontonan Anak, Yuk
Saat ini tontonan begitu beragam dan tidak hanya dapat dinikmati melalui televisi saja, tetapi juga melalui gadget. Mulai dari film atau acara anak-anak hingga dewasa kini dapat dengan mudah diakses siapapun termasuk anak-anak.
Moms n Dads, saat ini tontonan begitu beragam dan tidak hanya dapat dinikmati melalui televisi saja, tetapi juga melalui gadget. Mulai dari film atau acara anak-anak hingga dewasa kini dapat dengan mudah diakses siapapun termasuk anak-anak.
Nah, Moms n Dads penting untuk mengawasi si kecil agar tidak menonton acara televisi maupun di gadget yang tidak sesuai dengan usianya. Sebab, jika dibiarkan maka hal ini bisa mempengaruhi pola pikir anak.
Bagaimana Moms n Dads mengawasinya?
Ada beberapa cara mengawasi tontonan anak yang dapat Moms n Dads coba untuk si kecil:
- Berikan tontanan edukatif untuk anak.
Moms n Dads harus dapat memastikan bahwa tayangan yang di tonton anak bukan hanya menghibur tetapi memiliki nilai edukasi untuk perkembangan anak. Orangtua perlu memastikan agar tayangan yang ditonton aman untuk anak, karena saat ini banyak tayangan yang belum sesuai dengan usia anak.Tontonan yang tidak sesuai akan menjadi berbahaya terhadap perkembangan anak, terutama dalam pembentukan karakter anak. - Berikan tontonan yang sesuai dengan tahapan usia anak.
Moms n Dads perlu mengawasi tontonan anak usia dini untuk mencegah anak usia dini terhindar dari tontonan yang tidak sesuai dengan yang seharusnya menjadi tontonan mereka.
Misalnya Moms n Dads dapat memberikan tontonan kartun/animasi yang memiliki pesan-pesan positif untuk anak. - Batasi waktu menonton anak.
Hal lain yang dapat Moms n Dads lakukan adalah memberikan batas waktu tontonan anak usia dini agar tidak berlebihan. Ini penting Moms n Dads lakukan agar anak tidak menjadi ketergantungan dengan tontonan tersebut sehingga dapat mengganggu kesehatan mata dan perkembangan fisik anak karena jarang beraktivitas. Memberikan tontonan yang merujuk dengan kegiatan sehari-hari anak usia dini agar mudah diterapkan oleh anak usia dini.
Moms n Dads sebaiknya tidak memberikan tontonan yang dapat membuat anak usia dini menjadi bosan. Jika anak usia dini sudah mulai bosan membuat semangatnya akan hilang dan anak menjadi lesu.
Oleh karena itu berikanlah tontonan yang dapat menumbuhkan semangat dan kenyamanan saat anak menonton tontonan tersebut.
Jangan memakai televisi untuk memberi hadiah atau menghukum anak, kebiasaan seperti ini membuat televisi semakin tampak penting bagi anak-anak. - Menontonlah bersama anak.
Penting sekali untuk berbicara pada anak tentang acara televisi untuk membantunya menginterpretasikan apa yang dilihat dan untuk membagi nilai-nilai dan kepercayaan orang tua
Moms n Dads bertanggungjawab terhadap seberapa banyak acara televisi yang ditonton anak mereka. Perbanyak kegiatan dirumah maupun di luar rumah untuk anak. Beri semangat untuk waktu membaca dan perutukkan soresore tertentu untuk keluarga yang spesial.
Jika menonton bersama anak, pastikan Moms jelaskan tentang iklan yang muncul baik di TV maupun video di gadget. Jangan mengira anak mengabaikan iklan komersil untuk makanan ringan, permen dan mainan.
Bantu anak untuk mengembangkan kebiasaan makan yang sehat dan menjadi konsumen yang cerdas. - Praktekkan apa yang Moms n Dads katakan.
Jangan berharap anak mempunyai disiplin diri dalam menonton baik melalui televisi maupun melalui gadget, bila orang tua sendiri tidak melakukannya.
Moms dapat memberikan contoh yang baik bagi anak dengan menggunakan waktu luang dengan membaca, berolahraga, berbincang-bincang, memasak atau berpartisipasi dalam upaya-upaya lain daripada menonton televisi.
Nah, Moms n Dads tertarik untuk mencoba?