parenting

Bantu Anak Percaya Diri Sebelum ke Sekolah, Nirina Zubir Punya Tipsnya

Di sekolah, anak belajar mengenal dirinya, orang lain, dan beradaptasi dengan cara komunikasi yang membentuk percaya diri.


Editor: Ery Syahria
Selasa, 6 Desember 2022 | 04:08 WIB
Nirina Zubir dan suami [Instagram/nirinazubir_]
Nirina Zubir dan suami [Instagram/nirinazubir_]

Bukan cuma orang dewasa, anak-anak juga perlu memiliki rasa percaya diri agar bisa menunjang kegiatan mereka di sekolah. Karena itu, para orangtua harus menyadari hal tersebut jika ingin anaknya berprestasi. 

Bagaimana sebenarnya membantu anak percaya diri sebelum memulai aktivitas di sekolah? Cara yang dilakukan artis Nirina Zubir ini sepertinya bisa ditiru, lho. 

Untuk membangun rasa percaya diri, Nirina Zubir memulai dari kebersihan dan kesehatan gigi. Sejauh ini, kedua anak Nirina, Zivara dan Elzo, menerima cara yang diterapkannya. 

"Kalau untuk yang cowok (Elzo), saya bilang kalau orang yang keren itu yang bersih, giginya bagus, harum, segar. Jadi dari kecil saya bilang ke dia, handsome boy is like that," kata Nirina dalam sebuah wawancara. 

Jadi, usai sarapan sebelum berangkat sekolah, anak-anak Nirina Zubir wajib menggosok gigi. Hal serupa dilakukan sebelum tidur. 

"Ini adalah salah satu doktrin atau life coach saya pada anak-anak," katanya. 

Gaya parenting ala Nirina Zubir ini dibenarkan oleh psikolog anak dan keluarga, Rosdiana Setyaningrum MPsi, MHPEd. Dikutip dari Haibunda.com, Diana, sapaan akrabnya, mengatakan kesehatan gigi bisa berpengaruh pada rasa percaya diri anak.

"Kalau kesehatan giginya terganggu, anak pasti enggak percaya diri untuk memulai semuanya," ujar Diana. 

Anak usia sekolah, lanjut Diana, juga harus bergaul. Sebab di sekolah, anak belajar mengenal dirinya, orang lain, dan beradaptasi dengan cara komunikasi yang membentuk percaya diri.

Menurut Diana, anak juga sudah melek atas penilaian orang lain padanya. 

"Bayangkan kalau dari kecil anak sudah nggak percaya diri karena punya masalah kesehatan gigi. Sampai besar bisa enggak percaya diri," ujar Diana.

Tag nirina zubir Parenting Artis

Terkini